LAZNAS Al Irsyad kembali memberikan harapan bagi anak-anak yang terkendala biaya pendidikan melalui program beasiswa orang tua asuh. Salah satu penerima manfaat program ini adalah Bintang, ia merupakan seorang siswa kelas tujuh di SMP Negeri 1 Kedungbanteng. Semangatnya begitu besar untuk bersekolah, meski harus berjuang dengan keterbatasan finansial. Alhamdulillah berkat muhsinin LAZNAS Al Irsyad yang terus mendukung program ini, kini ia bisa bersekolah tanpa khawatir akan biaya, walaupun sang Ayah hanya bekerja sebagai tukang kebun dengan penghasilan yang sangat minim (Jum’at, 11 Oktober 2024).
Program beasiswa orang tua asuh hadir sebagai salah satu solusi bagi anak-anak seperti Bintang yang memiliki cita-cita besar namun terbentur oleh keadaan ekonomi keluarga. Meskipun begitu, anak tersebut memiliki semangat tinggi untuk menjadi seorang TNI ketika dewasa nanti. Semangatnya yang luar biasa inilah mendorong LAZNAS Al Irsyad mengajak para muhsinin untuk membantu Bintang mewujudkan cita-citanya
Sahabat, Mari kita bantu Bintang-Bintang lainnya di luar sana dengan sedekah terbaik yang anda tunaikan. InsyaAllah melalui program ini dapat menjadi jembatan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu untuk terus bersekolah dan meraih masa depan yang lebih cerah. Mari wujudkan kepedulian mu dengan menyalurkan sedekah terbaikmu melalui Rekening a/n LAZNAS Al-Irsyad Sedekah Bank Syariah Indonesia (451) 715-725-7352, Bank Mega Syariah (506) 200-911-6900 ataupun Bank Rakyat Indonesia (002) 0077-01-333-222-562.
Kami ucapkan jazakumullah khairan katsiran kepada para dermawan yang telah menyalurkan zakat dan sedekahnya untuk kami kelola. Semoga Allah SWT menggantinya dengan rezeki yang berlipat, Aamiin Ya Rabbal ‘Alamin.