LAZNAS AL IRSYAD

LAZNAS Al Irsyad menitipkan bantuan kemanusiaan untuk Palestina sebesar Rp100.000.000,-kepada Aqsa Working Group bertempat di Gedung Pimpinan Pusat Al Irsyad Al Islamiyyah Jakarta (Jum’at, 10 November 2023).

Secara simbolis batuan disampaikan oleh Ketua Majelis Sosial dan Ekonomi Al Irsyad Al Islamiyyah Ustadz Fauzi Arfan didampingi pihak Kesekretariatan Al Irsyad Al Islamiyyah Ustadz Bahtiar, yang kemudian  diterima oleh Yusuf  Maulana selaku sekretaris Aqsa Working Group.

Aqsa working group merupakan organisasi yang fokus pada advokasi dan bantuan kemanusiaan untuk Palestina. Mereka terus berkomitmen untuk mendukung penduduk Palestina yang saat ini berjuang menghadapi tantangan peperangan. Organisasi ini didirikan pada Agustus 2008 di Jakarta, sebagai hasil Al Aqsa International Conference yang dihadiri 71 perwakilan dan duta-duta besar, NGO, dan tokoh-tokoh pro Palestina dari 50 negara.

Dana bantuan yang dihimpun LAZNAS Al Irsyad selanjutnya akan dialokasikan untuk membantu penduduk Palestina yang meliputi makanan siap saji, air minum, dan uang tunai sebagai upaya untuk memenuhi kebutuhan dasar dan lebih efisien dalam penggunaan kebutuhan masyarakat di Palestina. Rencananya bantuan akan dikirimkan ke wilayah Gaza atau menyesuaikan dengan kebutuhan di lokasi terdampak perang. Mohon doanya semoga penyaluran bantuan tersebut dapat berjalan dengan lancar dan segera tersalurkan untuk saudara kita di Palestina.

Mari terus wujudkan dukungan kita terhadap palestina, buktikan kepedulian kita dengan terus memberikan do’a terbaik dan menyalurkan bantuan melalui rekening bank syariah Indonesia kemanusiaan LAZNAS Al Irsyad 7157357551.

Kami ucapkan Jazzakumullah Khairan Katsiran kepada para muhsinin yang telah menyalurkan zakat dan sedekahnya untuk kami Kelola. Semoga Allah SWT menggantinya dengan rezeki yang berlipat, Aamiin Yaa Rabbal Alamin.